953 Kegiatan Kampanye Tercatat Selama Pilkada Serentak 2024 di Sulteng

waktu baca 2 menit
Wakasatgas Humas OMP Tinombala 2024 AKBP Sugeng Lestari. (Foto : ist).

Diksi.net, Palu – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di Provinsi Sulawesi Tengah memasuki masa kampanye yang intens, dengan tercatat sebanyak 953 kegiatan kampanye hingga hari ke-15. Data ini dikumpulkan oleh Posko Operasi Mantap Praja (OMP) Tinombala 2024, terhitung sejak dimulainya masa kampanye pada 25 September hingga 9 Oktober 2024.

Wakasatgas Humas OMP Tinombala 2024, AKBP Sugeng Lestari, mengungkapkan hal ini usai mengikuti Analisa dan Evaluasi Mingguan Operasi Mantap Praja Tinombala yang berlangsung di ruang Posko OMP, Polda Sulawesi Tengah, Jumat (11/10/2024). Menurutnya, dari total 953 kegiatan kampanye yang dilakukan oleh para pasangan calon (paslon) dan tim pemenangan, kepolisian telah mengeluarkan 879 Surat Tanda Terima Pemberitahuan (STTP) untuk kegiatan kampanye tersebut.

BACA JUGA :  SP ditahan Lantaran Memperdagangkan Orang Melalui Online

“Dari 953 kegiatan, sebanyak 879 telah dilengkapi dengan STTP, sementara 74 lainnya dilakukan tanpa pemberitahuan resmi. Kampanye tanpa STTP ini lebih banyak berupa pertemuan kecil yang dihadiri oleh 10-20 orang,” jelas AKBP Sugeng.

Meski begitu, pihak kepolisian tetap mengimbau kepada semua paslon dan tim pemenangan untuk selalu menyampaikan surat pemberitahuan sebelum menggelar kampanye, terlepas dari jumlah peserta yang hadir. Hal ini bertujuan agar kegiatan kampanye dapat dipantau, diamankan, dan dikawal oleh pihak kepolisian demi menjaga ketertiban dan keamanan.

BACA JUGA :  Polres Sigi Tutup Lokasi Tambang Emas Ilegal di Lindu, Satu Warga Diamankan

Pada Pilkada serentak 2024 di Sulawesi Tengah, tercatat ada 53 paslon yang bersaing, terdiri dari 3 paslon Gubernur/Wakil Gubernur, 47 paslon Bupati/Wakil Bupati, dan 3 paslon Walikota/Wakil Walikota.

“Sejauh ini, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polda Sulteng masih terjaga dengan aman dan kondusif. Kami berharap situasi ini tetap terkendali hingga seluruh tahapan Pilkada selesai,” pungkasnya.

BACA JUGA :  Ternak di Dua Kabupaten Zona Merah Telah Vaksin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *