Wali Kota Tekankan Keluarga sebagai Fondasi Indonesia Emas

waktu baca 2 menit
Wali Kota Palu, Hadianto rasyid. (foto : ist).

Diksi.net, Palu – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, memimpin upacara peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-32 tingkat Kota Palu pada Senin, 30 Juni 2025, di halaman Kantor Wali Kota Palu. Acara ini menjadi momen refleksi atas peran keluarga sebagai pilar utama pembangunan bangsa menuju Indonesia Emas 2045.

Wali Kota Hadianto menegaskan bahwa keluarga adalah pondasi utama bangsa. “Dari keluarga yang kuat, harmonis, dan berkualitas, akan lahir generasi berakhlak mulia yang mampu bersaing secara global,” ujarnya. 

BACA JUGA :  Anwar Hafid Kukuhkan 1.103 PPPK

Ia menyebutkan bahwa keluarga harus siap menghadapi tantangan seperti perubahan iklim, kesenjangan sosial, dan revolusi teknologi, sambil memanfaatkan peluang bonus demografi dan kemajuan teknologi untuk meningkatkan kualitas hidup.

Dalam sambutannya, Wali Kota memaparkan tiga pilar utama pembangunan keluarga yaitu, Pilar Pendidikan dan Keterampilan, Pilar Kesehatan, dan Pilar Ekonomi.

Hadianto menegaskan bahwa pembangunan keluarga adalah investasi jangka panjang yang membutuhkan kolaborasi lintas sektor. Ia mengajak pemerintah, masyarakat, dan pemangku kepentingan untuk memperkuat integrasi program dan inovasi layanan yang berpihak pada keluarga. 

BACA JUGA :  Kejati Sulteng Geledah dan Sita Sejumlah Dokumen Kantor Pertanahan Palu

“Dari keluarga, kita bangun Palu yang tangguh dan Indonesia yang lebih baik. Selamat Hari Keluarga Nasional ke-32. Semoga Allah SWT melindungi kita semua,” tutupnya.

Peringatan HARGANAS ke-32 di Palu menjadi panggilan untuk menjadikan keluarga sebagai aktor utama dalam mewujudkan masyarakat yang maju, sehat, sejahtera, dan berkeadilan. Dengan semangat kolaborasi, Pemkot Palu berkomitmen memperkuat peran keluarga sebagai fondasi menuju Indonesia Emas 2045.

BACA JUGA :  Wujudkan Pelayanan Prima, Pengunjung dimintai Tanggapan
Andi Syaifullah
Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *