Lomba Mewarnai FERBI 2024 Mengajarkan Cinta Rupiah dan Nasionalisme Sejak Dini

waktu baca 1 menit
Lomba mewarnai untuk menanamkan anak-anak cinta rupiah di Kantor Bank Indonesia Sulawesi Tengah. (Foto : ist).

Diksi.net, Palu – Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 sekaligus mengenalkan pesan Cinta Bangga dan Paham (CBP) Rupiah kepada anak-anak sejak dini, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tengah menggelar Lomba Mewarnai Festival Rupiah Berdaulat Indonesia (FERBI) 2024. 

Acara yang dilaksanakan pada 18 Agustus 2024 ini diikuti oleh sekitar 100 anak dari tingkat TK (usia 4-5 tahun) dan SD (usia 6-8 tahun) di Kota Palu. Lomba tersebut berlangsung meriah di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tengah.

BACA JUGA :  Kekerasan Terhadap Wartawan Dilakukan oleh Oknum Polisi & Masyarakat Umum 

Sebagai bentuk kepedulian sosial, sekitar 20 anak dari panti asuhan juga diundang untuk ikut berpartisipasi dan merasakan keceriaan dalam menyambut hari kemerdekaan. Suasana semakin semarak dengan berbagai permainan edukatif seputar Rupiah yang dibawakan oleh Duta Milenial Penggerak CBP Rupiah.

Selain itu, para orang tua dan pendamping peserta juga diberikan edukasi mengenai peran dan tugas Bank Indonesia sebagai bank sentral, pentingnya pesan CBP Rupiah, serta penggunaan QRIS. Edukasi ini bertujuan untuk menanamkan pemahaman bahwa Rupiah bukan sekadar lembaran kertas, tetapi simbol kedaulatan dan ekonomi bangsa yang harus dihargai dan dirawat dengan baik.

BACA JUGA :  Gubernur Sulteng Temui Menko Polhukam Bahas Pemenuhan Hak Korban 1965

Dengan mengenalkan cinta terhadap Rupiah sejak dini, diharapkan akan tumbuh rasa nasionalisme dan tanggung jawab terhadap negara pada generasi muda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *