Pelipatan Surat Suara DPD RI Akan dilakukan Bersmaan Dengan Kotak Suara

waktu baca 2 menit
Kantor KPU Kota Palu. (Foto : Istimewa).

Diksi.net, Palu – Sebagai bentuk tanggung jawab Komisi Pemilihan Umum (KPU) menjadi tugas dan tanggung jawab lembaga untuk menata logistik yang akan digunakan untuk pemilu 2024, baik itu kotak suara, bilik suara dan segel.

Ketua KPU Kota Palu, Idrus menjelaskan, beberapa waktu lalu telah disepakati perihal jumlah tenaga kerja pelipatan, dan perakitan kotak suara. Sementara untuk pelaksanaan pelipatan akan dilakukan bersama pihak ketiga dan KPU Kota Palu.

“Saat ini tinggal menunggu masuk nya surat suara DPD yang akan tiba sore ini di gudang logistik dengan jumlah 555 packingan yang setiap packingnya berisi 500 lembar surat suara. Sementara untuk kebutuhan berjumlah 277.069 surat suara DPD,” ungkap Idrus, minggu (17/12/2023).

BACA JUGA :  Balut dan Bankep Masuk Lima Besar Daerah Politi Uang

Lanjut Idrus, pengarahan tenaga kerja pelipatan baru dapat dilaksanakan pada senin (18/12/2023) besok, sementara pada hari selasa dan seterusnya baru akan dilaksanakan pelipatan surat suara DPD. Pelipatan surat suara, diperkirakan akan memakan waktu selama 4 hingga lima hari.

“pelipatan surat suara setiap lembarnya hanya akan dilakukan sebanyak dua kali, karena pihak percetakan, juga telah melakukan  pelipatan sebanyak 2 kali. Hanya mungkin di hari pertama yang akan membuthkan adabtasi para tenaga kerja,” tuturnya.

BACA JUGA :  Coffe Float Brown Sugar & Homemade Burger Menu Baru Santika Hotel

Waktu pelipatan, akan dilakukan mulai dari jam 08.00 WITA, hingga pada sore hari di jam 17.00 WITA. Sementara pada malam hari tidak akan ada aktivitas pelipatan, karena akan diberikan waktu kepada para tenaga kerja untuk beristirahat.

Surat Suara Presiden, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota

Idrus juga mengatakan, hanya surat suara DPD RI yang akan masuk ke gudang logistik pada hari ini, sementara surat suara untuk presiden RI, DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota akan masuk melalui pelabuhan luwuk yang dijadwalkan akan berlangsung pada bulan Desember.

BACA JUGA :  SDA Yang Mumpuni Memberikan Hasil Pertanian Yang Optimal

“KPU Palu akan melakukan koordinasi dengan KPU luwuk untuk mengetahui kabar terbaru terkait surat suara selain DPD RI. Surat suaran selain DPD RI diperkiran akan tiba di di akhir Desember,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *