PT CPM dan Lanal Palu Renovasi Masjid Al-Makmur
Diksi.net, Palu – PT. Citra Palu Minerals (CPM) berkolaborasi dengan Lanal Palu melakukan karya bakti dengan melakukan renovasi dan aksi bersih di masjid Al-Makmur Kelurahan Poboya. Selain itu, beberapa warga di sekitar lingkungan masjid juga diberikan bantuan sembako.
“Renovasi dan karya bakti ini kami laksanakan untuk memperbaiki sarana umu, sarana sosial dan sarana ibadah yang ada di tengah masyarakat sekarang. Kigiatan ini diharapkan menjadi triger bagi pihak lain untuk melakukan kegiatan yang sama dengan cakupan yang lebih luas,” ucap Danlanal Palu, Kolonel Laut (P) Martinus Sir, sabtu (15/03/2025).
Pada kesempatan yang sama, Danlanal Palu menyerahkan sejumlah perlengkapan alat kebersihan, dan sembako kepada warga sekita lingkungan masjid.
Sekaitan dengan hal tersebut, Superintendent PPM-CSR PT CPM, Rahyunita Handayani mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian besar kegiatan PT CPM selama bulan ramadhan. “Kegiatan ini salah satu kegiatan kami di bulan ramadhan dengan berkolaborasi bersama Lanal Palu untuk renovasi rumah ibadah,” kata Yunita.
Ia mengucapkan, bahwa kegiatan renovasi dan karya bakti berkolaborasi bersama Lanal Palu kali pertama dilakukan di Masjid Al-Makmur, Kelurahan Poboya. Namun tidak menutup kemungkinan akan berlanjt ke masjid lainnya.
“Kegiatan lain PT CPM selama ramadhan bersama Lanal Palu ada buka puasa bersama, sholat tarwih keliling, mengadakan lomba-lomba di tingkat TPA, dan beberapa kegiatan lain yang telah dan akan dilaksanakan kedepan,” ujarnya.
Sementara itu, Lurah Kelurahan Poboya, Zulfin, mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada PT CPM dan Lanal Palu karena telah melaksanakan bakti sosial dan memberikan bantuan lainnya yang memang dibutuhkan untuk melengkapi kebutuhan masjid AL-Makmur.
“Kami selaku pemerintah kelurahan berharap kegiatan ini tidak hanya berhenti sampai disini, namun besar harapan kami dapat berlanjut ke mesjid lainnya yang juga tidak kalah membutuhkan bantun serupa,” harapnya.



