Polresta Palu Gandeng Masyarakat Wujudkan Pilkada 2024 yang Aman dan Damai

waktu baca 2 menit
Polresta Palu menggelar Deklarasi Damai untuk mendukung pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 yang aman, damai, dan bermartabat.(Foto : ist).

Diksi.net, Palu – Polresta Palu menggelar Deklarasi Damai untuk mendukung pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 yang aman, damai, dan bermartabat pada Senin, 7 Oktober 2024. 

Acara ini diselenggarakan di ballroom Swiss-Belhotel Palu dan dihadiri berbagai elemen masyarakat, mulai dari tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, hingga sejumlah pemangku kepentingan. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Palu, serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) juga turut hadir dalam kegiatan ini.

Deklarasi tersebut menjadi langkah penting dalam menciptakan suasana politik yang kondusif di Kota Palu menjelang Pilkada Serentak. Kapolresta Palu, Kombes Pol Barliansyah, menegaskan komitmen kepolisian bersama masyarakat untuk menjaga keamanan selama proses demokrasi berlangsung. 

BACA JUGA :  Pemkot Palu Raih Dua Penghargaan Satpol PP di Apel Kesiapsiagaan Sulteng

“Kegiatan Deklarasi Damai Pilkada Serentak 2024 ini merupakan upaya kita bersama. Saya mengajak seluruh elemen masyarakat dan pemangku kepentingan untuk menjaga suasana politik dan keamanan yang kondusif. Kita semua ingin Pilkada yang aman, sejuk, dan damai,” ujar Kombes Pol Barliansyah.

Lebih lanjut, Kapolresta menjelaskan bahwa berbagai langkah strategis telah disiapkan untuk mengantisipasi potensi kerawanan selama Pilkada. 

BACA JUGA :  Jika Terpilih, Ahmad Ali Akan Ubah Rumah Jabatan Gubernur Jadi Rumah Singgah Warga

“Kami terus mengantisipasi secara dini segala potensi kerawanan di wilayah Polresta Palu dan berkoordinasi dengan KPU, Bawaslu, dan Pj. Wali Kota Palu,” jelasnya.

Sejak dimulainya masa kampanye pada 25 September 2024, Polresta Palu telah melakukan pengamanan pada setiap kegiatan kampanye, baik di tingkat provinsi maupun kota. Hingga saat ini, kondisi keamanan di wilayah Polresta Palu terpantau kondusif, meskipun patroli siber mendeteksi adanya beberapa akun media sosial yang menyebarkan ujaran kebencian. 

“Kami akan bekerja sama dengan Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) untuk menyelidiki apakah ada unsur pelanggaran pidana dalam kasus tersebut,” tambah Barliansyah. Ia juga mengimbau masyarakat agar bijak menggunakan media sosial selama Pilkada, mengingat dampaknya yang signifikan terhadap keamanan dan ketertiban.

BACA JUGA :  Karsa Institute Gelar Seminar IAD di Sigi, Dorong Pengelolaan Sumber Daya Alam Berkelanjutan

“Dalam konteks Pilkada ini, mari kita jaga bersama suasana yang damai, hindari ujaran kebencian yang dapat memecah belah persatuan,” tutupnya.

Melalui deklarasi ini, Polresta Palu bersama masyarakat berkomitmen untuk memastikan proses Pilkada Serentak 2024 berjalan lancar, mencerminkan kedewasaan politik warga, serta menciptakan suasana yang harmonis di tengah perbedaan pilihan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *