Insurance Day 2024: Pjs. Wali Kota Palu Dorong Sinergi dan Peningkatan Layanan Asuransi

waktu baca 2 menit
Penjabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya, menghadiri peringatan Hari Asuransi Nasional atau Insurance Day 2024. (Foto : Jufri)

Diksi.net, Palu – Penjabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya, menghadiri peringatan Hari Asuransi Nasional atau Insurance Day 2024 yang digelar pada Sabtu (19/10/2024) di Hotel Paramasu, Kota Palu. Acara ini diselenggarakan oleh Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Kota Palu dan diikuti oleh berbagai perusahaan asuransi di wilayah tersebut.

Muchsin Husain mengucapkan selamat kepada seluruh perusahaan asuransi di Kota Palu atas peringatan Hari Asuransi Nasional yang diperingati setiap tanggal 18 Oktober. Ia menekankan pentingnya momen ini sebagai sarana mempererat hubungan antar perusahaan asuransi melalui berbagai kegiatan, seperti perlombaan dan acara sosial.

BACA JUGA :  Warga Menang Lawan Tambang, Gubernur Umumkan Penghentian Permanen

“Peringatan Insurance Day ini bukan hanya sebagai momentum kebersamaan, tetapi juga menjadi ajang untuk memperkuat sinergi antar perusahaan asuransi di Kota Palu,” ujar Muchsin.

Pada kesempatan tersebut, Muchsin juga berbagi pengalaman pribadi terkait pelayanan yang kurang memuaskan dari salah satu perusahaan asuransi. Ia berharap hal ini bisa menjadi bahan evaluasi bagi semua perusahaan asuransi agar terus meningkatkan kualitas layanan dan kepercayaan masyarakat.

BACA JUGA :  10 Kelurahan Lolos Lomba Kelurahan Mantap 2023

“Saya berharap perusahaan asuransi di Kota Palu bisa menjalin kerja sama yang lebih baik dengan pemerintah daerah. Tinggal bagaimana strategi kerjasamanya ke depan,” tambahnya.

Selain membahas sektor asuransi, Muchsin juga mengajak masyarakat Kota Palu untuk berpartisipasi aktif dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada 27 November 2024. Ia mengingatkan agar masyarakat tetap menjaga ketertiban meski memiliki perbedaan pilihan politik.

BACA JUGA :  BI Sulteng Imbau Warga Waspada, Gunakan Metode 3D untuk Kenali Keaslian Rupiah

“Meskipun berbeda pilihan, jangan sampai terjadi kegaduhan di tengah masyarakat. Mari kita bersama-sama menjaga kedamaian dan infrastruktur Kota Palu yang sudah kita bangun bersama,” imbaunya.

Peringatan Insurance Day 2024 ini ditutup dengan pemotongan tumpeng dan pemberian hadiah kepada para pemenang lomba yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan acara tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *