Distribusi Logistik Untuk 16 Kelurahan di Kota Palu
Diksi.net, Palu – Komisi Pemiluhan Umum (KPU) Kota Palu mulai melakukan distribusi logistik Pemilu 2024 di 16 kelurahan sebagai tahapa awal.
Pendistribusian logistik Pemilu 2024 dilepas langsung oleh Ketua KPU Kota Palu, Bawaslu Kota Palu, Pemerintah Kota Palu, Kepolisian dan stakeholder lainnya, bertempat di GOR Siranindi.
“Pendistribusian logistik Pemilu 2024 ke 16 kelurahan dilakukan secara bertahap. Hari ini tahap pertama dan besok hari kedua untuk 30 kelurahan lainnya,” ungkap Ketua KPU Kota Palu, Idrus, Senin (12/02/2024).
KPU Kota Palu menargetkan 2040 kotak suara dan 4288 bilik suara akan sampai ke semua titik, dengan ketentuan logistik tersebut dapat bermalam dan akan didistribusikan secara serentak ke setiap TPS pada selasa (13/02/2024).
“Pendistribusian logistik akan dikawal ketat, karena disini yang menjadi ujung dari keseluruhan proses panjang pemilu semenjak dimulainya tahapan kemarin,” lanjut Idrus.
KPU Kota Palu juga akan berpegang teguh agar pelaksanaan pemilu dapat berlangsung secara jujur dan adil.



