Dompet Peduli Amanatul Ummah Poso Dukung Satgas Madago Raya
Diksi.net, Poso – Dompet Peduli Amanatul Ummah (DPAU) Kabupaten Poso menyatakan komitmennya mendukung Satgas Operasi Madago Raya 2025 dalam mencegah penyebaran paham radikal dan menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Poso, Sulawesi Tengah. Kelompok ini, yang berada di bawah naungan Yayasan Wakaf Amanatul Ummah (YWAU) Poso, aktif dalam kegiatan sosial kemanusiaan dan penggalangan dana untuk mendukung program pendidikan serta aksi sosial.
DPAU Poso dibentuk pada 2018 oleh YWAU, yang telah terdaftar secara resmi berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor AHU-1420.AH.01.02.Tahun 2008. Sebelumnya dikenal sebagai Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqoh (LAZIS) Amanatul Ummah, DPAU kini menjadi ujung tombak YWAU dalam menjalankan program-program sosial dan pendidikan yang terus meningkat kualitasnya, mampu bersaing dengan lembaga pendidikan umum di Poso.
DPAU Poso memiliki sejumlah program dasar, meliputi, Santunan untuk fakir miskin, santunan anak yatim, santunan pendidikan dan dakwah, santunan sosial kemanusiaan, kegiatan operasional Yayasan Wakaf Amanatul Ummah, serta Tebar Qurban.
Dana untuk program-program ini dikumpulkan melalui donasi dari para donatur serta kotak amal yang disebar di kios-kios dan rumah makan di Poso dan wilayah sekitar, termasuk Kabupaten Tojo Una-Una, Parigi Moutong, Morowali Utara, dan Kota Palu.
“Dana yang kami kumpulkan sepenuhnya untuk kelancaran program-program Yayasan Wakaf Amanatul Ummah, bukan untuk kepentingan kelompok DPAU semata,” ujar Basri Rahim, Ketua DPAU Poso.
DPAU Poso menyambut baik kunjungan Satgas Operasi Madago Raya ke kantor mereka. Basri Rahim mengungkapkan rasa terima kasih atas silaturahmi dan bantuan yang diberikan oleh pihak kepolisian.
“Kami berharap kunjungan ini mempererat komunikasi dan silaturahmi antara DPAU dan kepolisian. Mari kita bersama-sama mencegah penyebaran paham radikal di kalangan masyarakat Muslim Poso, menjaga Kamtibmas tetap aman dan kondusif, serta mendukung pelaksanaan Operasi Madago Raya 2025,” katanya.
DPAU Poso juga menyatakan kesiapannya membantu upaya Satgas Madago Raya dalam memulihkan keamanan di Poso, yang kini semakin kondusif.
“Kami bersedia mendukung pihak kepolisian dalam menjaga situasi Kamtibmas dan mencegah berkembangnya pemahaman radikal di masyarakat,” tambah Basri.
Melalui program sosial dan pendidikan, DPAU Poso berperan aktif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dengan fokus pada pemberdayaan melalui pendidikan berkualitas dan aksi kemanusiaan, kelompok ini berkontribusi pada stabilitas sosial di wilayah Poso. Dukungan terhadap Satgas Madago Raya menjadi bagian dari komitmen DPAU untuk menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis, bebas dari ancaman radikalisme dan terorisme.



