Distribusi Logistik Pilkada 2024 Kota Palu Dimulai, Pengamanan Ketat Diterapkan

waktu baca 2 menit
Personil Polresta Palu lakukan pengamanan ketat selama proses pendistribusian logistik pemilihan. (Foto : Cahyadi).

Diksi.net, Palu – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu resmi memulai distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 pada Selasa (26/11/2024). Kegiatan berlangsung dari Kantor KPU Kota Palu di Jalan Balaikota Selatan, Tanamodindi, dengan pengawalan ketat oleh aparat gabungan untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses.

Logistik Pilkada, meliputi kotak suara, surat suara, alat tulis kantor, dan perlengkapan lainnya, didistribusikan ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) di delapan kecamatan di Kota Palu. Kabagops Polresta Palu, Kompol Romy Gafur, memimpin apel kesiapan pasukan sebelum distribusi dimulai.

BACA JUGA :  Akademisi ingatkan Bawaslu terkait laporan pelanggaran administasi Pilkada

Apel tersebut turut dihadiri Dirsamapta Polda Sulteng Kombes Pol Richard Benson Pakpahan, Wakapolresta Palu AKBP Andi Batara Purwacaraka, dan Ketua KPU Kota Palu Agus Salim. Para pejabat ini menekankan pentingnya distribusi yang aman guna menjamin keberlangsungan Pilkada.

“Kami memastikan setiap logistik tiba dengan aman dan tepat waktu di PPS masing-masing,” ujar Kompol Romy Gafur.

Sebanyak 353 personel dari TNI, Polri, dan Satpol PP dilibatkan untuk mengawal jalannya distribusi logistik. Selain itu, patroli di jalur-jalur pengiriman dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan.

BACA JUGA :  Pemkot Palu Perkuat Pembinaan UMKM, Syaratkan KTP Kota Palu

Ketua KPU Kota Palu, Agus Salim, mengapresiasi dukungan penuh dari aparat keamanan.

“Keberhasilan distribusi logistik menjadi kunci kelancaran Pilkada. Kami terus berkoordinasi agar semua berjalan sesuai rencana,” katanya.

Agus menambahkan bahwa logistik telah disusun sesuai kebutuhan masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS). Distribusi ditargetkan selesai dalam satu hari, sehingga PPS di delapan kecamatan—Palu Selatan, Palu Barat, Palu Timur, Palu Utara, Tatanga, Tawaeli, Ulujadi, dan Mantikulore—bisa segera mempersiapkan diri.

BACA JUGA :  Brida Innovation Week 2024: Eksplorasi Potensi Lokal Sulawesi Tengah Resmi Dibuka

Pilkada Kota Palu akan digelar pada Rabu (27/11/2024), dengan ratusan ribu pemilih diharapkan menggunakan hak suaranya. KPU Kota Palu terus mengimbau masyarakat untuk berpartisipasi aktif demi menyukseskan pesta demokrasi tersebut.

“Partisipasi masyarakat sangat penting untuk memastikan Pilkada berjalan lancar dan demokratis,” ujar Agus Salim.

Dengan pengawalan ketat dan dukungan penuh berbagai pihak, distribusi logistik Pilkada 2024 diharapkan berjalan aman dan tepat waktu, mengawali suksesnya pelaksanaan pemilihan kepala daerah di Kota Palu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *