Anto Eks Napiter yang Kini Beternak dan Berkebun

waktu baca 1 menit
Anto, eks napiter yang kini beternak dan berkebun. (Foto : Istimewa).

Diksi.net, Palu – Setelah menjalani hukuman penjara atas kasus penyerangan terhadap anggota Polri pada tahun 2011, Aryanto alias Anto kembali ke masyarakat dengan membuktikan perubahan positif dalam hidupnya.

Anto dinyatakan bebas pada tahun 2019, Anto kini aktif sebagai pembeli BBM jenis solar di SPBU Moengko, Kecamatan Poso Kota, Kabupaten Poso.

BACA JUGA :  Dinas Pangan Sulteng, Serahkan Bantuan Beras ke Bupati Poso

“Saat ini juga beraktivitas memelihara ternak kambing dan berkebun di perkebunan yang ada di Jalan Lingkar Moengko – Lembomawo, Kecamatan Poso Kota, Kabupaten Poso,” jelas Anto, Senin (06/05/2024).

Tak hanya itu, Anto juga menunjukkan komitmennya untuk membantu aparat Kepolisian dalam menangkal serta meminimalisir penyebaran paham radikal di wilayah Kelurahan Moengko, Kecamatan Poso Kota, Kabupaten Poso. Kehadirannya yang positif telah membuatnya bergaul dengan masyarakat, pemerintah, dan pihak Kepolisian.

BACA JUGA :  Wali Kota Palu Resmikan Gedung Baru Maybank, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kota

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *